Advan Vandroid S50, Ponsel Quad – Core Harga Dibawah 1 Juta
Advan Vandroid S50, Ponsel Quad – Core Harga Dibawah 1 Juta – Satu lagi produsen lokal di Indonesia siap melepas ponsel Android terbarunya. Kali ini, produsen Advan siap kembali bersaing di ketatnya persaingan gadget di tanah air. Tak ingin melepas celah yang ada, produsen ini melepas ponsel entry – level terbarunya. Mengandalkan seri Advan Vandroid S50, produsen mencoba menyasar kelas ponsel Android murah dengan perangkat yang lebih berkualitas. Hal ini ditunjukkan dengan sudah terpasangnya mesin quad – core yang menjamin kinerja lebih optimal. Selain itu, produsen juga sudah mengusung sistem operasi Android KitKat yang diharapkan memberikan pengalaman lebih menarik untuk pengguna. Lalu, seperti apa keunggulan lain dari ponsel Android lokal ini?
Melirik bagian desain, sejatinya tidak ada ubahan berarti pada ponsel Android terbaru ini. Advan masih mengusung desain khas yang mengkotak dengan sudut melengkung. Desain ini masih datang dengan konsep stylish sehingga cocok untuk kalangan muda. Produsen juga menghadirkan casing belakang yang cukup nyaman. Dengan dimensi yang tak terlalu tebal, ponsel ini mudah disimpan dan dibawa bepergian.
Untuk sektor layar, produsen masih mengandalkan layar sentuh berukuran 5 inci yang mulai sering digunakan di perangkat low – end. Layar ini terbilag cukup baik dalam menampilkan gambar dan video dengan sokongan resolusi layar FWVGA 854 x 480 piksel dengan tambahan teknologi IPS.
Pada bagian mesin, Advan Vandroid S50 mengusung mesin yang cukup tangguh. Produsen sudah membenamkan prosesor quad – core buatan mediatek dengan kecepatan 1,2 Ghz. Sayangnya, prosesor ini hanya mendapat sokongan RAM 512 MB serta pengolah grafis mali 400 MP. Alhasil, performa ponsel ini terbilang biasa saja. Untuk sistem operasi, ponsel quad – core ini sudah menggunakan sistem operasi Android KitKat 4.4.
Untuk konektivitas, ponsel Android KitKat ini menghadirkan fitur dual sim yang menjangkau 3G HSPA. Ada juga wifi, Bluetooth, dan GPS. Untuk penyimpanan data, produsen memberikan memori internal 4 GB dan slot micro sd.
Pada bagian kamera, Ponsel terbaru Advan ini mengusung kamera utama dengan sensor 5 MP dan kamera depan 2 MP.
Untuk harga