Motorola Moto X 2014, Smartphone Dengan Kamera 13MP+Sensor Sony IMX135

Motorola Moto X 2014, Smartphone Dengan Kamera 13MP+Sensor Sony IMX135 – Sebagai salah satu vendor smartphone yang terbilang cukup terkenal di dunia, Motorola tidak mau ketinggalan dengan vendor lain yang merilis smartphone dengan spesifikasi gahar dan didukung dengan berbagai macam fitur canggih.

Terbukti baru-baru ini Motorola memperkenalkan smartphone terbarunya yang bernama Motorola Moto X 2014. Smartphone yang satu ini merupakan generasi penerus dari Moto X sebelumnya dengan perbaikan performa dan peningkatan spesifikasi.

Smartphone Motorola Moto X 2014 mengusung layar sentuh selebar 5,2 inci berteknologi AMOLED dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel dan dengan kerapatan layar mencapai 423 piksel per inci (ppi). Layar tersebut dibalut dengan lapisan antigores Gorilla Glass 3 yang membuat Moto X 2014 tahan terhadap berbagai macam goresan.
Motorola Moto X 2014Jika ditinjau dari segi dapur pacunya, terdapat prosesor quad core Krait 400 berkecepatan 2,5 GHz dengan chipset Qualcomm Snapdragon 801. Prosesor tersebut dipadukan dengan RAM sebesar 2GB dan pengolah grafis mumpuni Adreno 330.

Beralih ke sektor kamera, terdapat kamera belakang dengan resolusi 13 megapixel yang didukung sensor Sony Exmor RS IMX135 lengkap dengan dual LED flash. Dengan teknologi kamera tersebut tak heran Motorola Moto X 2014 mampu mengambil gambar dengan kualitas yang sangat bagus.

Motorola Moto X 2014 juga sudah berjalan dengan sistem operasi Android terbaru 4.4 KitKat. Motorola juga menjanjkan bahwa pengguna smartphone ini akan mendapat jatah update Android L.

Dengan beberapa spesifikasi dan fitur yang ditawarkan, diprediksi smartphone ini akan menjadi pesaing yang kuat dari smartphone-smartphone kelas atas lainnya.

Masih belum diketahui berapa kapasitas baterai serta media penyimpanannya. Kemungkinan akan memiliki baterai dan memori internal dengan ukuran yang besar. Fitur-fitur yang ditawarkan pun tak kalah dengan smartphone lain seperti dukungan jaringan 3G HSDPA, wifi, bluetooth, GPS, dll.

Bagi sobat tercanggih.info yang sudah penasaran dengan berapa harga Motorola Moto X 2014 ini harus sedikit bersabar. Karena hingga saat ini masih belum diketahui secara pasti berapa harganya dan kapan akan dilepas ke pasar global. Kita tunggu saja kabar selanjutnya hanya di tercanggih.info.

Motorola Moto X 2014, Smartphone Dengan Kamera 13MP+Sensor Sony IMX135 | Irfan Wahyu Permana | 4.5